Rabu, Oktober 29, 2008

Awali semua disini.....


Ku coba tata kembali arah tuk melangkah
mencoba lagi tumbuhkan harapan
mengais dalam setiap lamunan
mengubur hal termanis tuk jadi kenangan

hmm....
mungkin ini yang terbaik..
entah bagi siapa???
yang pasti takkan ada lagi yang terluka
takkan ada lagi yang tersiksa
mungkin yang slalu ada hanya rasa kecewa
karena akhir tak seperti pinta

yaahh....
akhiri semua mimpi yang mungkin salah
awali harapan yang mungkin benar
aku yakin masih ada hal indah yang tersimpan

Sabtu, Oktober 25, 2008

LOVE

Love is like quicksilver in the hand. Leave your fingers open and it stays. Clutch and it darts away.
artinya :
Cinta itu seperti air raksa, semakin kamu berusaha memegangnya maka dia akan terlepas, namun jika kamu membiarkannya menggenang pada telapak tanganmu maka dia akan tetap berada disana.
maksudnya :
akan lebih baik bila kamu menjalani cinta apa adanya, dan jangan terlalu memaksa untuk memilikinya

(from Novel : Cinta itu ..... dapat seupil, berkorban segajah - Aluna Soenarto)

Jumat, Oktober 24, 2008

Cinta itu...........


Cinta itu membingungkan... Cinta itu butuh waktu, waktu untuk mencari, waktu untuk mendapatkan, waktu untuk menjaga, dan butuh waktu untuk melupakan. Cinta itu adalah rasa pengen tahu, ingin tahu kabarnya, ingin tahu apa yang sedang dikerjakan, ingin tahu seberapa besar cintanya untuk kita. Cinta itu adalah rasa cemas tiada henti, cemas memikirkan apa dia baik-baik aja, cemas nungguin datangnya saat untuk bertemu. Cinta itu rumit, penuh aturan dan kadang nggak masuk logika Cinta itu menunggu.... apalagi saat cinta itu memang tak nyata, seperti cinta yang dari awal sudah salah dan berakhir dengan masalah. Cinta itu berbahaya, bisa bikin badan kurus kering karena efek racunnya, nggak doyan makan, malas ngapa-ngapain. Cinta itu perjuangan, butuh diungkapkan bukan untuk dipendam terus dalam hati Cinta itu pengorbanan, berkorban untuk mengalah, berkorban untuk menahan ego Cinta memang membingungkan.... semakin dicari semakin tidak ditemukan karena cinta ada nya didalam lubuk hati. Ketika pengharapan dan keinginan yang berlebih akan cinta, maka yang didapat adalah kehampaan karena tiada satupun yang didapat. Walau cinta itu menyakitkan dan sering membuat kita berdarah-darah namun kita tak pernah menyesal telah jatuh cinta. Cinta sejati ..... adalah cinta yang ada selalu didalam hati, cinta ini memang tidak harus berakhir bahagia karena cinta tidak harus berakhir.

(from novel : Cinta itu ..... dapat seupil, berkorban segajah - Aluna Soenarto)

Senin, Oktober 20, 2008

....telah berakhirkah semuanya???


Kegalauan kembali datang bertandang
merasuk jauh ke dalam hati
Kegelisahan melompat kegirangan
mengukir tangisku dalam perih
Satu tanya yang ingin menyapa
maumu apa???

Beningnya sapa, putihnya cinta
indahnya buai mimpi yang sempat terlintas
seolah tak sejalan dengan realita

Coba ku kais kenangan manis yang sempat kau ukir
kau datang dengan segala pesona
coba meraihku kembali ke dalam berjuta romansa
bening, indah, teduh, tanpa cela

Tapi saat ku terlarut dalam rasa yang semakin menggila
kau coba menarikku keluar dengan paksa
kau coba hapus semua indah yang sempat kau cipta
lalu ......
kau pergi menghilang tanpa kata
kau bentang berjuta pilar tuk pisahkan raga
ternyata.....
itulah arti dari semua kisah yang kau bawa
apakah ini berarti ...
telah berakhir semuanya???
hanya kau yang tahu jawabnya

Sabtu, Oktober 18, 2008

...... ada yang tertinggal di SINI


... derai tawa itu masih terngiang
... senyum tulus itu masih terkembang
... segarnya harapan masih terbentang
... indahnya ungkap cintamu sulit hilang

namun kini...
kau melangkah jauh didepan
tinggalkan aku, terperosok dalam bimbang
katamu sayang..... takkan pernah menghilang
tapi.... nyatanya ucapmu tak berlatar

kau biarkan ku berlari sendiri mencari mimpi
kau lepas aku tanpa kendali
dalam keadaan yang makin tak berperi

Mana dirimu...
yang dulu ada saat ku tertawa
yang slalu ada saat ku terluka
sejenak ku terhenyak
tuk cari kau ada dimana...

dalam cinta takkan ada penyesalan...
dalam cinta tak ada ketakutan .....
apakah kau mulai bimbang..
takut akan hilangnya kenyataan
bila rasa itu yang ada...
tak perlu kau bawa terlalu lama

bukan kau yang seharusnya tersiksa
biar aku yang menghilang selamanya
membawa semua ungkap cintamu
membawa segudang rasa yang masih membara

.... ada yang tertinggal disini
di dalam hati...
selamanya

sendiri....


perih...
sedih...
sunyi....
bergelayut dalam diri, mencoba mentahkan semua rasa
kucoba bertahan dengan sisa rasa yang ada
namun...

Aghhh....
muak...
sesak....
bergulat lagi dalam tepian mimpi
namun kini semua itu telah pergi
terbawa oleh sepoi angin yang sempat menyejukkan hati

biarlah ku terbang sendiri
biarkan kumaki semua kondisi
walau tak tahu kemana kan melangkah
walau takut sendiri berjalan
namun ku yakin mampu bertahan

(note: katakan cinta, bila kau benar tahu maknanya)

Jumat, Oktober 10, 2008

KOSONG


Hati ini terasa kosong Jiwa ini melayang tanpa pijakan dada terus berdegup kencang tanpa nada keiklasan. Uhh... Mengapa angan seakan tiada henti berputar-putar berkeliat kesana kemari tanpa tujuan berdiam namun tak bertuan bergerak dan tetap tak berpijak Kan kemana garis tangan ini menunjuk kemana lagi ada tempat tuk berpeluk hidup terasa makin pincang berguncang dalam ujian perasaan
Kosong....
kini aku merasa kosong melompong.

Ternyata cinta itu masih ada untukku


Tergetar kembali hati ini, ketika mendengar bening sapamu Setelah sekian lama ruang dan waktu memisahkan kita Tanpa bisa bersua, tanpa kabar, tanpa cerita Sempat terbersit sebuah tanya apakah kau masih milikku? Waktu berjalan sangat lambat, bila kau tak ada disampingku Seolah merangkak tiada pasti Kulambungkan angan dan desir hati ini Terbang mencarimu tanpa kutahu kau ada dimana? Tapi kini,.... kau kembali menyapaku, dengan lembut hatimu Kau tumbuhkan lagi, harapan yang sempat tercampakkan Beberapa saat yang lalu Terima kasih Cinta, ternyata kau masih ada untukku

Rabu, Oktober 08, 2008

Batas antara Benci dan Cinta

Tanpa sadar mungkin kita sangat sering berucap cinta, tanpa tahu makna yang sesungguhnya.
Terkadang kita mengartikan rasa tertarik, rasa suka, ingin sekedar memiliki sebagai rasa cinta.
Tapi....
Setelah kita dapatkan tempat dihati pujaan kita,
barulah kita tersadar seberapa besar rasa yang ada untuk dia

Cinta,...
sebuah kata penuh makna
hati-hati tuk memperlakukan cinta,
karena dia bisa berubah menjadi benci tanpa kita sadari

Senin, Oktober 06, 2008

Idul Fitri 1429 H

Dalam keindahan hati, ada kesucian budi
Dalam kemiskinan harta, ada kekayaan jiwa
Dalam lautan dosa, ada setetes ampunan
dan dihari yang fitrah ini dari lubuk hati yang paling dalam
yang terucap " Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H"
Minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin

(dear-a & keluarga)